Cara Membuat Pas Foto Dengan Mudah

Hallo sobat blogger!! selamat berjumpa kembali. Sebelumnya  admin sudah memposting tentang Ukuran Pas Foto, untuk sekarang admin akan membagi postingan tentang Cara Membuat Pas Foto Dengan Mudah.

Dengan membuat pas foto sendiri, maka kita akan lebih leluasa mengedit foto. Dengan begitu kita tidak bergantung pada orang lain. Untuk membuat pas foto, yang kita butuhkan adalah aplikasi desain. Disini admin menggunakan photoshop CS3, photoshop versi apapun juga bisa digunakan. Berikut adalah tutorialnya.

  1. Buka aplikasi photoshop, lalu buka foto yang akan di edit.a
  2. Tekan Ctrl + J untuk mengcopy layer background
  3. Cerahkan foto dengan menekan Ctrl + M (Curves) lalu atur kecerahan sesuai yang diinginkan.b
  4. Kita seleksi foto menggunakan Quick Selection Tool.c
  5. Tekan Ctrl + Del untuk mengisi seleksi dengan warna set background color dan Tekan Alt + Del untuk menggunakan set foreground color. (foreground color berada diatas sedangkan background color berada dibawahnya) disini admin menggunakan foreground color.d
  6. Potong foto menggunakan Crop Tool. Atur width 2.8 cm dan height 3.8 cm (Ukuran foto 3×4).e
  7. Setelah disesuaikan, tekan ENTER maka foto akan terpotong.f
  8. Untuk menyimpannya menggunakan Save As agar foto awal tidak diubah dengan foto yang sudah diedit. Tekan Ctrl + Shift + S lalu pilih format JPEG, pilih tempat penyimpanan, set nama foto lalu tekan Save.
  9. Hasilnya seperti berikut.

Jpeg

Sekian dari admin dan selamat mencoba…

Tinggalkan komentar